Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

7 Tips Memilih Hewan Kurban yang Sehat untuk Idul Adha

Berikut ini tips memilih hewan kurban yang berkualitas dan sesuai dengan syariat Islam. Perhatikan kondisi fisik, gigi, kuku, dan mata. Simak di sini.

19 Juni 2023 | 11.38 WIB

Pedagang sapi kurban di Jalan KSU, Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, Ruslan menunjukan barcode penanda sapi dagangannya sehat, Selasa, 23 Mei 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
material-symbols:fullscreenPerbesar
Pedagang sapi kurban di Jalan KSU, Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, Ruslan menunjukan barcode penanda sapi dagangannya sehat, Selasa, 23 Mei 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Hari Raya Idul Adha pastinya banyak umat muslim yang menyiapkan diri untuk menjalankan ibadah kurban. Pastikan untuk memilih hewan kurban terbaik, sebab dalam Islam memilih hewan kurban tidaklah sembarangan. Amalan, syarat, kondisi, dan kualitas perlu dipahami agar berbuah keberkahan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ibadah berkurban saat Idul Adha bukan hanya menyembelih hewan ternak, kemudian dibagikan ke fakir miskin dan kerabat dekat. Melainkan, sebagai bentuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan rasa syukur atas segala nikmat yang diberikan dengan berbagi ke sesama. Sebelum Anda membeli hewan ternak untuk kurban, mari simak 7 tips memilih hewan kurban untuk Idul Adha berikut ini.

1. Pilih Hewan Kurban Sehat

Pilih hewan kurban dalam kondisi fisik yang baik, pastikan sehat dan tidak penyakitan. Menurut Nanung Danar Dono yang dilansir dari Tempo, hewan yang disembelih harus dipilih sebagai hewan ternak yang benar-benar sehat. Ciri-cirinya adalah kuat berdiri, tidak lemas, nafsu makan normal, tidak sakit atau terkena penyakit menular, dan tidak ada tanda-tanda cacat fisik. Selain itu, gunakan hewan ternak yang diperbolehkan sesuai syariat islam dengan jenis unta, sapi, kambing, dan domba.

2. Perhatikan Umur

Sesuaikan usia hewan dengan ketentuan yang berlaku, umur untuk memilih hewan kurban memang harus diperhatikan karena jika memilih yang masih terlalu muda dengan tubuh kecil, belum tidak layak dijadikan hewan kurban dan dikonsumsi. Kriteria umur hewan kurban yakni Unta 5 tahun, sapi 2 tahun, kambing 1 tahun, dan domba 6 bulan. Pastikan hewan telah mencapai usia matang untuk memastikan kualitas daging dan kecocokan dengan persyaratan Agama.

3. Tidak Cacat

Usahakan untuk memilih hewan yang tidak cacat seperti tidak buta matanya, tidak sakit, tidak pincang, dan tidak terlalu kurus. Periksa juga keseluruhan bagian hewan ternak mulai dari telinga, kaki, tanduk, buntut, dan lainnya.

4. Hewan Kurban Bersih

Hewan kurban tidak boleh kotor dan jorok, terutama di bagian mulut, mata, hidung, telinga, anus dan bulu. Pastikan untuk memilih hewan kurban dipelihara dari tempat bersih dan terpercaya, agar kualitas daging kurban semakin baik. Hindari membeli hewan kurban yang dipelihara di tempat pembuangan sampah. Karena kemungkinan ternak telah memakan limbah logam berat.

5. Suhu Normal

Suhu tubuh hewan kurban harus normal sekitar 39-40 derajat celcius, sebaiknya suhu tubuh ternak tidak boleh lebih dari itu. Jika suhu tubuh meningkat, hewan kurban dapat disebut sakit hingga stress.

6. Nafsu Makan Baik

Pilihlah hewan kurban dengan nafsu makan baik, sebab nafsu makan mempengaruhi kebugaran dan kelincahan hewan ternak tersebut. Hewan kurban yang makan dengan baik, cenderung memiliki badan gemuk, kulit cerah dan mengkilat, moncong kering tanpa ingus, serta gelambir lehernya tidak mengempis.

7. Sesuaikan Dana

Tips membeli hewan kurban untuk Idul Adha yang terakhir yakni sesuaikan dana yang dimiliki dengan jenis dan ukuran ternak yang ingin dibeli. Karena berkurban merupakan sunnah muakkad, Ibadah yang sangat dianjurkan. Tidak diwajibkan bagi umat islam yang kurang mampu, namun wajin bagi yang mampu melakukannya sebagai bentuk keikhlasan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Memilih hewan kurban yang baik untuk Idul Adha adalah tanggung jawab penting bagi umat Muslim. Dengan memperhatikan kualitas fisik, usia, sumber, penampilan, kondisi gigi, suara dan perilaku, kebersihan.

Anda dapat memastikan bahwa kurban yang Anda pilih sesuai dengan persyaratan agama dan memenuhi standar kualitas yang diharapkan. Semoga tips ini membantu Anda dalam memilih hewan kurban yang terbaik untuk merayakan Idul Adha dengan penuh keberkahan dan rasa syukur.

Nur Qomariyah

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus