Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

Profil Mayo Clinic, Tempat SBY Menjalani Pengobatan Kanker Prostat

Setelah didiagnosa mengidap kanker prostat, Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) saat ini dikabarkan menjalani pengobatan di Mayo Clinic, AS.

6 November 2021 | 16.13 WIB

Ilustrasi Mayo Clinic. Mayoclinic.org
Perbesar
Ilustrasi Mayo Clinic. Mayoclinic.org

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah didiagnosa mengidap kanker prostat, Presiden ke-6 Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY saat ini tengah menjalani pengobatan di Mayo Clinic di Amerika Serikat. Menurut anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat, Syarief Hasan, SBY akan melakukan perawatan kesehatan sekitar 1,5 bulan.

Berdasarkan kanal mayoclinic.org, Mayo Clinic adalah organisasi nirlaba yang berkomitmen pada praktik klinis, pendidikan, dan penelitian, memberikan perawatan yang ahli dan menyeluruh kepada semua orang yang membutuhkan penyembuhan.

Dalam melakukan pengobatan kanker, klinik ini beroperasi di berbagai tempat seperti Arizona, Florida, Minnesota, London, dan Abu Dhabi. Untuk fasilitator independen klinik ini terdapat di India dan Cina. Sedangkan untuk kantor perwakilannya terdapat di Kanada, Ekuador, El Savador, Guetamala, Honduras, Meksiko, Panama, dan Peru.

Mayo Clinic memiliki misi menginspirasi harapan dan mempromosikan kesehatan melalui praktik klinis, pendidikan, dan penelitian terpadu. Sesuai dengan misinya, Mayo Clinic memiliki kampus-kampus yang terdapat di Rochester, Minn.; Scottsdale dan Phoenix, Arizona; dan Jacksonville.

Tiga belas rumah sakit di Mayo Clinic telah menerima peringkat bintang dari Pusat Layanan Centers for Medicare & Medicaid Services for Overall Hospital Quality. Adapun kategori yang menjadi acuan dalam peringkat rumah sakit ini yaitu, kematian, keamanan perawatan, pendaftaran kembali, pengalaman pasien, efektivitas perawatan, ketepatan waktu perawatan, penggunaan pencitraan yang efisien.

Rumah sakit yang menerima peringkat bintang lima termasuk di antara 6,33 persen rumah sakit teratas di AS. Rumah sakit Mayo Clinic tempat perawatan SBY ini, menerima peringkat bintang 5 adalah Rumah Sakit Mayo Clinic di Arizona, Florida, dan Rochester di Minnesota. Sedangkan untuk sistem kesehatan Mayo Clinic yaitu, Eau Claire, La Crosse, dan Red Cedar yang terletak di Wisconsin.

GERIN RIO PRANATA

Baca: Biaya Pengobatan SBY Dibiayai Negara, Berikut Hak Mantan Presiden

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus