Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kriminal

Cerita Heru Budi Ikut Jokowi ke Pasar Tanah Abang, Roda Perekonomian Berjalan Baik

Heru Budi Hartono mendampingin Presiden Joko Widodo meninjau Blok A Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Senin, 2 Januari 2023.

2 Januari 2023 | 14.10 WIB

Presiden Joko Widodo mengunjungi Blok A Pasar Tanah Abang, Jakarta, Senin, 2 Januari 2023. Tempo/Fajar Pebrianto
Perbesar
Presiden Joko Widodo mengunjungi Blok A Pasar Tanah Abang, Jakarta, Senin, 2 Januari 2023. Tempo/Fajar Pebrianto

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mendampingin Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau Blok A Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Senin, 2 Januari 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam kunjungan tersebut, Heru Budi mengatakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan memastikan segala kegiatan perekonomian di Jakarta berjalan dengan baik. Heru juga optimistis kegiatan ekonomi di berbagai pasar bisa tumbuh dan taraf kehidupan warga Jakarta bisa lebih sejahtera.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

“Kami tadi bersama Presiden melihat berbagai kegiatan perekonomian dan memastikan semuanya berjalan lancar, sehingga roda perekonomian berjalan dengan baik,” kata Heru, Senin, 2 Januari 2023.

Lebih lanjut, ia juga mengimbau agar para pedagang maupun pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Jakarta agar selalu berbenah dan terus berinovasi seiring perkembangan teknologi digital. Heru pun mengajak seluruh warga untuk dapat lebih memanfaatkan teknologi berbasis digital dalam berusaha, di samping berniaga secara konvensional.

"Pada tahun baru ini ini, mari kita awali dengan semangat baru, inovasi baru, serta strategi baru untuk bersama-sama memajukan roda perekonomian di Jakarta. Baik secara konvensional maupun digital, semuanya harus dioptimalkan (dalam berniaga). Untuk itu saya harap para pelaku usaha bisa terbuka dengan perkembangan teknologi," ujar Heru.

Dalam kesempatan yang sama, Presiden Jokowi mengatakan ingin memastikan kondisi sektor hilir perekonomian bergerak dengan awal yang bagus di tahun 2023 ini. Ia pun berharap agar di tahun 2023 ini roda perekonomian di seluruh Indonesia dapat terus tumbuh dna melampaui pencapaian di tahun 2022.

"Karena 2022 tahun yang tidak mudah, tahun sebelumnya juga jauh dari kemudahan. Sehingga kita harapkan di tahun 2023 ini ada optimisme karena PPKM sudah dicabut," kata Jokowi.

Jokowi awali tahun baru dengan kunjungi Pasar Tanah Abang

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengawali tahun baru 2023 dengan menyambangi Pasar Tanah Abang Jakarta Pusat. Kunjungan ini dilakukan setelah Jokowi meresmikan dibukanya perdagangan Bursa Efek Indonesia. 

Jokowi tiba di Pasar Tanah Abang sekitar pukul 9.27 WIB. Ia didampingi Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono yang juga Penjabat Gubernur DKI Jakarta.

Jokowi bersama Heru berkeliling di beberapa kios yang ada di Pasar Tanah Abang Blok A sambil berbincang singkat dengan sejumlah pedagang di sana.

"Saya ingin melihat sektor riil itu bergerak seperti apa, karena (Pasar Tanah Abang) ini adalah pasar bagi produksi-produksi yang ada di daerah-daerah. Kalau di sini turun, berhenti, artinya produksinya juga berhenti, juga turun," kata Jokowi seperti dikutip dari Antara, Senin, 2 Januari 2023. 

Jokowi ingin melihat optimisme di pasar usai PPKM dicabut
Jokowi mengaku ingin melihat langsung pasar agar ada optimisme yang muncul kembali untuk tahun 2023, setelah Indonesia mampu melewati badai pandemi dan ancaman resesi pada tahun 2022.

Optimisme Jokowi didasarkan atas keputusannya mencabut Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM. "Karena 2022 tahun yang tidak mudah, tahun sebelumnya juga jauh dari kemudahan. Sehingga kita harapkan di tahun 2023 ini ada optimisme karena PPKM sudah dicabut," kata Jokowi.

Jokowi mengatakan optimisme pasca pencabutan PPKM bisa ia rasakan di pasar-pasar besar lain din sejumlah kota lain seperti Pasar 16 Ilir di Palembang, Pasar Terong di Makassar, Pasar Beringharjo di Yogyakarta, Pasar Turi di Surabaya, Pasar Johar di Semarang, serta Pasar Baru, dan Pasar Gedebage di Bandung.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus