Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hukum

Dua Jurnalis Foto Dianiaya Polisi Saat Meliput Hari Buruh

Dua jurnalis foto menjadi korban penganiayaan oleh polisi saat meliput peringatan Hari Buruh Internasional di Bandung, Jawa Barat, hari ini.

1 Mei 2019 | 15.28 WIB

Aliansi Jurnalis Independen (AJI) menggelar aksi saat peringatan Hari Buruh Internasional 2019 (May Day) di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Rabu, 1 Mei 2019. Dalam aksi peringatan May Day 2019 ini AJI menuntut kesejahteraan untuk seluruh jurnalis di Indonesia dan mengingatkan kasus persekusi dan PHK sepihak yang menghantui jurnalis Indonesia. TEMPO/Muhammad Hidayat
Perbesar
Aliansi Jurnalis Independen (AJI) menggelar aksi saat peringatan Hari Buruh Internasional 2019 (May Day) di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Rabu, 1 Mei 2019. Dalam aksi peringatan May Day 2019 ini AJI menuntut kesejahteraan untuk seluruh jurnalis di Indonesia dan mengingatkan kasus persekusi dan PHK sepihak yang menghantui jurnalis Indonesia. TEMPO/Muhammad Hidayat

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Dua orang jurnalis foto: Prima Mulia (fotografer Tempo) dan jurnalis lepas, Iqbal Kusumadireza, menjadi korban penganiayaan oleh polisi. Keduanya dianiaya saat meliput peringatan Hari Buruh Internasional di Bandung, Jawa Barat.

Baca juga: Kekerasan Tinggi, 9 Lembaga Bentuk Komite Perlindungan Jurnalis

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Prima menceritakan kejadian itu berawal ketika dirinya dan Reza tengah meliput pergerakan massa anak punk industri kreatif. Pada saat itu massa yang melakukan longmarch, mulai mencoret-coret properti publik.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

"Nah polisi kan mengawal dari belakang. Karena mereka lihat aksi itu, mereka kemudian menegur massa yang coret-coret dan terjadi keributan," kata Prima saat dihubungi, Rabu, 1 Mei 2019.

Keributan pun terjadi. "Mereka digebukin, dipukulin. Pokoknya ditarik, lalu mukul-mukul," ujar Prima melanjutkan.

Ia dan Reza lantas bergegas masuk area kerusuhan untuk memotret kejadian. Tak lama, para anggota polisi menyadari bahwa aksi mereka diabadikan para wartawan ini.

Prima kemudian didatangi tiga orang anggota polisi dan disudutkan. "Saya sempat dicekik. Lalu diancam, mereka minta foto-fotonya dihapus. Salah satu polisi mengancam, saya mau dihabisin," kata Prima.

Ia akhirnya terpaksa menghapus seluruh foto di kameranya. Setelah yakin semua foto terhapus, ketiga anggota polisi itu melepaskan Prima.

Kemudian, Prima bergegas menolong Reza yang saat itu masih dianiaya. Ia menegaskan kepada polisi bahwa Reza juga seorang jurnalis meski Reza tak memakai ID pers saat meliput. Reza sendiri merupakan anggota Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Bandung dan dia sempat menunjukkan kartu AJI ketika dipukuli polisi.

Baca juga: Kasus Persekusi Jurnalis di Munajat 212 Dilimpahkan ke Polda

Prima mengatakan, saat ini Reza tengah berada di rumah sakit untuk menjalani perawatan sekaligus visum. Keduanya telah melaporkan insiden tersebut ke Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Bandung.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus