Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hukum

Ketua RT Anggap Jafar Shodik Kurang Bersosialisasi

Menurut Ketua RT setempat, Jafar Shodik baru delapan bulan tinggal di wilayah itu bersama seorang istri dan anak balitanya.

6 Desember 2019 | 14.31 WIB

Jafar Shodiq. Youtube.com
material-symbols:fullscreenPerbesar
Jafar Shodiq. Youtube.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Tersangka penghinaan Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Jafar Shodik Alattas, dikenal sebagai pribadi yang kurang bersosialisasi dengan warga sekitar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ketua Rukun Tetangga tempat Jafar mengontrak, Widodo mengatakan, Jafar tinggal di RT 01/RW10, Kelurahan Mekarsari, Depok, baru delapan bulan. Dia tinggal bersama seorang istri dan anak balitanya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

“Emang sosialisasinya kurang, tertutup orangnya,” kata Widodo ditemui Tempo, Jumat, 6 Desember 2019.

Widodo mengatakan, Jafar mengenali dirinya kepada para tetangga dengan sebutan habib. “Dia ngenalin dirinya Habib Jafar Sodiq, panggilannya habib,” kata Widodo.

Widodo menambahkan, meski warga sekitar mengetahui Jafar sebagai seorang habib, namun warga sekitar tidak terlalu dekat dengan Jafar. “Waktu itu pernah dia ceramah di musala lingkungan, hanya sedikit orang yang dateng,” kata Widodo.

Terkait kasus yang menjerat Jafar, Widodo mengaku awalnya tidak mengetahui, “Saya tidak tahu awalnya, setelah ramai di media baru tahu,” kata Widodo.

Sebelumnya, Direktorat Tindak Pidana Siber Badan Reserse Kriminal Mabes Polri menangkap Jafar Shodik Alattas pada Kamis, 5 Desember 2019 dini hari di kediamannya.

Jafar ditangkap karena diduga menghina Ma'ruf Amin dengan menyebut kata 'babi' saat ceramah pada acara tablig Akbar di Singkawang, Kalimantan Barat, pada 2 Januari 2019. Jafar diduga melanggar pasal 45A ayat 2 Jo 28 ayat 2 dan atau pasal 45 ayat 1 Jo pasal 27 ayat 3 UU Nomor 19 Tahun 2016 tentang ITE.

Ade Ridwan Yandwiputra

Lulusan sarjana Ilmu Komunikasi di Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik, Institut Bisnis dan Informatika Kosgoro 1957. Memulai karier jurnalistik di Tempo sejak 2018 sebagai kontributor. Kini menulis untuk desk hukum dan kriminal

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus