Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Nusa

3 Cara Cek Titik Lokasi Banjir Jakarta

Cek titik banjir Jakarta dengan mudah melalui Google Maps, Pantau Banjir dan aplikasi Jaki. Berikut langkah-langkahnya.

5 Maret 2025 | 09.19 WIB

Evakuasi warga yang terjebak banjir di kawasan Cilitan, Jakarta, 4 Maret 2025. Tempo/Ilham Balindra
Perbesar
Evakuasi warga yang terjebak banjir di kawasan Cilitan, Jakarta, 4 Maret 2025. Tempo/Ilham Balindra

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah wilayah Jakarta terendam banjir usai hujan lebat melanda sejak Senin sore, 3 Maret 2025. Genangan air di wilayah Jakarta ini tentu menghambat aktivitas warga dan menyebabkan kemacetan parah di berbagai wilayah. Oleh karena itu, masyarakat perlu mengetahui cara cek titik lokasi banjir Jakarta secara real-time.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta, hingga Rabu, 5 Maret 2025 pukul 07.00 WIB, genangan banjir yang tersisa terjadi di 89 RT dan dua ruas jalan. Wilayah yang masih terendam itu berada di Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur.

“Sedangkan, dua jalan yang masih tergenang banjir yakni Jalan Puri Kembangan, Kecamatan Kedoya Selatan, Jakarta Barat, dengan ketinggian 40 sentimeter dan Jalan Puri Mutiara, Kelurahan Cilandak Barat, Jakarta Selatan, dengan ketinggian 70 sentimeter,” kata Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD Jakarta Mohamad Yohan saat dihubungi Tempo, Rabu, 5 Maret 2025.

Saat ini, ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk mengecek titik lokasi banjir di Jakarta dengan mudah. Salah satu metode yang paling praktis adalah melalui Google Maps, yang menyediakan informasi lalu lintas dan kondisi jalan secara langsung.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Selain itu, warga Jakarta bisa memanfaatkan aplikasi resmi dari pemerintah untuk mendapatkan pembaruan terbaru mengenai wilayah yang terdampak banjir. Lalu, bagaimana cara cek titik banjir di Jakarta? Berikut informasinya. 

Cara cek titik banjir via Google Maps

Google Maps menyediakan informasi terkini mengenai banjir yang terjadi di Jakarta dan Bekasi. Aplikasi ini menampilkan simbol khusus yang menandakan area terdampak, seperti keterangan "East Jakarta floods" untuk banjir di Jakarta Timur dan "West Java floods" untuk wilayah Bekasi serta beberapa daerah lain di Jawa Barat. 

Untuk mengecek titik lokasi banjir melalui Google Maps, ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Instal aplikasi dan buka Google Maps di perangkat yang digunakan.
  2. Setelah aplikasi terbuka, peta akan menampilkan ikon gelombang air berwarna merah di beberapa titik di Jakarta dan Bekasi.
  3. Simbol ini menunjukkan bahwa area tersebut sedang mengalami banjir.

Cara cek titik banjir Lewat Pantau Banjir

Warga juga dapat memantau banjir di ibu kota menggunakan aplikasi Pantau Banjir yang dirilis Pemprov Jakarta. Berikut cara menggunakannya. 

  1. Kunjungi situs https://pantaubanjir.jakarta.go.id/, lalu pilih menu "Pantau Banjir".
  2. Pilih "Peta Pemantauan Banjir" untuk melihat laporan titik banjir, kondisi pintu air, pos pengamanan, serta pompa air di Jakarta.
  3. Pilih "Dashboard Pemantauan Banjir" untuk mengetahui potensi banjir berdasarkan sensor curah hujan, tinggi muka air, dan debit sungai di Jakarta.

Pada menu "Peta Pemantauan Banjir", terdapat beberapa informasi penting, yaitu:

  • Pintu Air: Menampilkan data aliran, ketinggian muka air, status siaga, serta cuaca di sekitar pintu air.
  • Pos Pengamanan: Memantau ketinggian muka air dan status siaga di berbagai pos pemantauan sungai di Jakarta.
  • Rumah Pompa: Menyediakan informasi jumlah pompa air yang disiagakan dan beroperasi oleh Dinas Sumber Daya Air Jakarta.
  • Info Banjir: Memperbarui daftar wilayah terdampak banjir setiap satu jam sekali.

Cara cek titik lokasi banjir Lewat aplikasi JAKI (Jakarta Kini)

Aplikasi JAKI dirancang khusus untuk warga Jakarta yang memungkinkan pengguna melaporkan kondisi sekitar, termasuk informasi mengenai daerah terdampak banjir dan lokasi posko banjir. Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan berita terbaru terkait perkembangan banjir dan aliran air.

Berikut langkah-langkah untuk mengecek titik lokasi banjir melalui JAKI:

  1. Unduh aplikasi JAKI melalui Play Store atau App Store, lalu buka aplikasi tersebut.
  2. Pada halaman utama, pilih menu "Pantau Banjir".
  3. Klik menu "Peta Pemantauan Banjir" untuk melihat informasi lengkap.
  4. Pilih data yang ingin ditampilkan, seperti kondisi pintu air, pos pengamatan, pompa air, atau info banjir.
  5. Gunakan fitur pencarian berdasarkan tanggal dan waktu untuk melihat data yang lebih spesifik.
  6. Titik banjir akan muncul di layar sesuai dengan informasi terbaru.

Pilihan Editor:  Kejadian Unik saat Banjir Jakarta: Warga Mancing hingga Evakuasi Kambing

 

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus