Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Makna Mamba Mentality Kobe Bryant

Setiap kali ditanya apa rahasia sukses Kobe Bryant di dunia basket, dia selalu menjawab Mamba Mentality. Apa artinya?

29 Januari 2020 | 18.59 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Kobe Bryant sebelum pertandingan melawan Utah Jazz at Staples Center, Los Angeles, California U.S., 13 April 2016. Robert Hanashiro-USA TODAY Sports

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain basket legendaris, Kobe Bryant meninggal dalam kecelakaan helikopter pada Minggu, 26 Januari 2020. Duka kian mendalam karena bukan hanya Kobe Bryant yang menjadi korban, melainkan juga putrinya, Gianna Maria Onore Bryant, 13 tahun, yang berada di dalam helikopter tersebut.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kobe Bryant memiliki julukan yang unik di dunia basket. Dia dikenal dengan nama Black Mamba. Adapun Kobe Bryant menyebut putrinya yang juga menyukai dunia basket dengan sebutan Mambacita.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Setiap kali ditanya apa rahasia sukses Kobe Bryant di dunia basket, dia selalu menjawab 'Mamba Mentality'. Apa makna dari prinsip Mamba Mentality Kobe Bryant itu?

Motivator Ary Ginanjar Agustian yang juga pendiri ESQ Leadership Center, mengatakan banyak pelajaran yang bisa dipetik dari prinsip Mamba Mentality dari Black Mamba Kobe Bryant. "Apa itu Mamba Mentality? Kamu harus menjadi versi terbaik dari dirimu," kata Ary Ginanjar kepada Tempo, Rabu 29 Januari 2020. "Mamba Mentality adalah hari ini harus lebih baik dari kemarin."

Asosiasi ESQ 3.0 Coach Gelar Seminar "Anti Joker", Membedah Penyakit Mental di Sekitar Kita, yang dibawakan oleh Ary Ginanjar Agustian.

Kobe Bryant meraih lima gelar NBA dan dua Medali Emas Olimpiade. "Itu bukan prestasi sembarangan. Bukan kaleng-kaleng, sehingga ia menjadi pebasket terbaik dunia," kata Ary Ginanjar. Setiap pukul 04.00, Kobe Bryant sudah bangun dan mulai berlatih.

Sejak SMA, selama 20 tahun Kobe Bryant menjadi pebasket profesional. "Prestasinya bukan diraih dengan cara instan, tapi kerja keras dan perjuangan. Bukan ujug-ujug sukses punya mobil mewah melalui Memiles atau tiba-tiba mengaku menjadi Raja Baru," tutur Ary Ginanjar.

Dengan begitu, Ary Ginanjar melanjutkan, Mamba Mentality mencerminkan upaya keras untuk mencapai tujuan. Bukan kemenangan dadakan yang ditawarkan oleh orang lain. "Inilah yang lebih dihormati. Mentalitas kerja keras dan pantang menyerah dari Mamba Sang Juara!"

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus