Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati hadir dalam upacara penurunan Bendera Merah Putih di Istana Negara, Jakarta Pusat, Kamis, 17 Agustus 2023 pukul 16.00-18.00 WIB.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Sri Mulyani mengenakan busana Suku Dayak dari Pulau Kalimantan dan mengunggah momen tersebut di akun Instagram-nya @smindrawati.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Saya menghadiri Upacara Penurunan Bendera Sang Saka Merah Putih di Istana Merdeka 17 Agustus 2023 dengan mengenakan busana Dayak - Kalimantan. Insyallah tahun depan kita merayakan 17 Agustus 2024 di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara, di Kalimantan,” cuit Sri Mulyani pada Jumat pagi, 18 Agustus 2023.
Sri Mulyani mengajak cucu-cucunya di acara tersebut karena jumlah tamu tidak terlalu penuh seperti pada saat pengibaran bendera di pagi hari. Tujuannya, kata dia, untuk memberikan edukasi penting tentang kecintaan Tanah Air dan mengenai pentingnya Kemerdekaan Indonesia.
Sepanjang acara penurunan bendara itu, Sri Mulyani melanjutkan, banyak pertanyaan dan kekaguman cucunya mengenai Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) yang berbaris rapi, siknron, tegap, dan indah gerakannya.
“Berapa lama mereka berlatih? Dari daerah mana? Mereka kelas berapa, umurnya berapa? Mengapa mereka bersatu kompak? Sedih dan nangis enggak bila sudah selesai bertugas dan akan berpisah?” kata Sri Mulyani.
Cucu-cucunya juga bertanya kepada Sri Mulyani mengapa Bendera diserahkan ke Presiden Joko Widodo alias Jokowi dan disimpan di kotak dan di mana disimpannya. Bendahara Negara itu mengatakan bahwa hal tersebut menjadi pengalaman berkesan.
“Semoga menumbuhkan bibit kecintaan dan rasa bakti serta syukur terhadap Indonesia - tanah air dan tumpah darah kita yang luar biasa,” kata Menkeu Sri Mulyani.
Dalam unggahan itu, Sri Mulyani melampirkan 10 foto kebersamaannya dengan suaminya Tonny Sumartono dan cucu-cucunya. Pada foto pertama terlihat mereka berpose bersama Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Jokowi, foto kedua bersama Wakil Presiden Ma’ruf Amin, foto ketiga bersama Puan Maharani dan Yenny Wahid, sisanya adalah foto momen-momen selama acara berlangsung.
Sebelumnya, Si Mulyani juga hadir dalam Upcara Pengibaran Merah Putih. Bahkan dia mendapat hadiah sepeda dari Presiden Jokowi karena menang kategori busana adat terbaik kelima.
"Dapat hadiah sepeda. Terima kasih Pak Presiden Jokowi ,” kata Sri Mulyani yang saat itu mengenakan Nunkolo merah, busana adat asal Kabupaten Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur.