Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Staf Khusus Menteri BUMN Erick Thohir, Arya Sinulingga, menyinggung soal etika mantan bawahan, yang mengungkit soal contekan kepada mantan atasannya. Ditanya apakah unggahannya untuk menyindir Tom Lembong, Arya tak mengiyakan atau membantah.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Kan saya enggak sebut nama orang, hanya kasih motivasi ke anak-anak muda," ujarnya lewat pesan tertulis pada Tempo, Selasa, 23 Januari
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Sebelumnyar Arya membuat unggahan video di akun Tiktok-nya, @aryamsl, pada Senin, 22 Janauri 2024, Arya mengaku membaca berita, ada seorang mantan bawahan ngomongin atasannya.
"Dia bilang bahwa atasannya hampir 7 tahun sering dia kasih contekan dan masukan," ujr Arya dalam video tersebut.
Di unggahan tersebut Arya mengatakan, anak buah yang membantu dan memberikan masukan untuk atasannya adalah hal yang wajar.
"Karena atasan itu bukan dewa yang tahu segalanya," tutur Arya. "Dan itu enggak perlu dibangga-banggakan, kita harus ngomong ke mana-mana bahwa atasan kita dapat contekan dari kita."
Menurut Arya, mengungkit contekan ke atasan tersebut bisa dikatakan sebagai sikap yang tidak beretika. Dia pun mengimbau kepada anak-anak muda agar dalam berkarier tidak membicarakan keburukan mantan atasan.
"Itu kunci ya buat anak-anak muda," ucap Arya.
Arya tak menyebut nama bawahan dan atasan yang dia maksud dalam unggahannya. Namun sebelum Arya membuat unggahan tersebut, Thomas Trikasih Lembong, Co-Captain Timnas Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar secara terbuka menceritakan pengalamannya menulis pidato dan memberikan contekan selama 7 tahun kepada Presiden Joko Widodo.
Tom pernah menjabat sebagai Menteri Perdagangan dan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal di kabinet Jokowi. Pernyataan Tom itu keluar sebagai tanggapan untuk calon wakil presiden nomor urut dua Gibran Rakabuming Raka yang berkali-kali menyebut namanya dalam Debat Cawapres pada Ahad malam, 21 Januari 2024.
"Tentunya selama 7 tahun saya membuat contekan dan menulis pidato bagi ayahnya, Pak Presiden. Dan saya bisa mendeteksi sebuah rasa rindu mungkin, bahwa saya tidak lagi di situ untk memberikan masukan-masukan yang berkualitas," tutur Tom Lembong dalam sebuah video yang diunggah di akun Instagram @tomlembong.
AMELIA RAHIMA SARI
Pilihan Editor: Terkini: Erick Thohir Dinilai Tidak Beri Teladan bagi BUMN, Profile Perempuan Terkaya Indonesia yang Dukung Prabowo-Gibran