Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Organisasi Pariwisata Dunia Perserikatan Bangsa-Bangsa atau World Tourism Organization (UNWTO) memberi penghargaan Best Tourism Village atau Desa Wisata Terbaik 2021 pada Desa Wisata Nglanggeran di Daerah Istimewa Yogyakarta. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno mengapresiasi keberhasilan tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Masyarakat, pemerintah daerah, pengelola, dan masyarakat mendorong pariwisata sebagai salah satu penggerak pembangunan desa," kata Sandiaga Uno dalam keterangan tertulis di Jakarta pada Sabtu, 4 Desember 2021. "Ini selaras dengan tujuan pembangunan berkelanjutan untuk memaksimalkan kontribusi desa wisata, lapangan kerja, dan mengurangi kesenjangan di perdesaan."
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pengumuman penghargaan Best Tourism Village ini berlangsung dalam rangkaian program "Thematic Session" pada Sidang Umum UNWTO ke-24 di Madrid, Spanyol, pada Kamis, 2 Desember 2021. Desa Wisata Nglanggeran yang terletak di Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta, ini bersaing dengan 44 desa wisata di 32 negara.
Desa Wisata Nglanggeran memiliki kontur bertebing dan berbukit, bekas gunung api purba. Foto: @jogjaku
Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Vinsensius Jemadu mengatakan, ada sembilan kriteria penilaian dalam menentukan desa wisata terbaik atau Best Tourism Village versi UNWTO. Berikut sembilan kriteria tersebut:
- Sumber daya alam dan budaya
- Promosi dan konservasi sumber daya budaya
- Keberlanjutan ekonomi
- Keberlanjutan sosial
- Keberlanjutan lingkungan
- Potensi dan pengembangan pariwisata serta integrasi rantai nilai
- Tata kelola dan prioritas pariwisata
- Infrastruktur dan konektivitas
- Kesehatan, keselamatan dan keamanan
"Pengelolaan berkelanjutan melalui peran aktif dan inovasi, keberlanjutan sosial ekonomi yang terwujud dalam rantai nilai manfaat bagi masyarakat, keberlanjutan budaya, serta lingkungan menjadi kunci keberhasilan atas penghargaan ini," kata Vinsensius. Desa Wisata Nglanggeran telah meraih penghargaan tingkat lokal, nasional, dan internasional.
Proses penilaian dan perolehan sertifikasi desa wisata berkelanjutan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif tahun lalu, menurut Vinsensius, turut mendorong Desa Wisata Nglanggeran memenuhi evaluasi UNWTO. Seperti diketahui, Desa Wisata Nglanggeran menjadi Desa Wisata Terbaik ASEAN pada 2017.
Sandiaga Uno mengatakan, penghargaan terhadap Desa Wisata Nglanggeran menjadi momentum kebangkitan ekonomi Indonesia, terutama di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. "Prestasi ini menjadi angin segar di tengah hiruk-pikuk pandemi, tantangan ekonomi, dan penciptaan lapangan kerja," kata Sandiaga Uno.
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.