Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seleb

Begini Kemarahan Sule Saat Shandy Aulia Singgung Rumah Tangganya

Sule mendadak marah pada Shandy Aulia saat memandu program Ini Talkshow NET TV, Selasa, 31 Juli 2018.

1 Agustus 2018 | 16.45 WIB

Sule jadi G Dragon (instagram.com)
Perbesar
Sule jadi G Dragon (instagram.com)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Sule mendadak marah pada Shandy Aulia saat memandu program Ini Talkshow NET TV, Selasa, 31 Juli 2018. Hal ini bermula saat Shandy Aulia yang didapuk menjadi bintang tamu menanyakan soal pernikahan pada Sule.

Baca: Bikin Sule Marah, Shandy Aulia Beri Klarifikasi di Instagram

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Tapi sebentar deh mas, kok kalau ngomongin pernikahan kayak wajahnya berkaca-kaca, wajahnya merah. Kenapa mas," tanya Shandy Aulia dalam tayangan tersebut seperti yang terlihat di unggahan akun gosip, @lambenyinyir.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Mendengar apa yang ditanyakan Shandy Aulia, mendadak suara komedian bernama asli Entis Sutisna itu meninggi.

"Enggak saya biasa, saya biasa. Saya tuh orangnya nothing to lose. Apapun yang terjadi itu adalah masalah yang diberikan oleh Tuhan. Karena Tuhan tidak mungkin memberikan ujian pada manusia kalau manusia itu tidak kuat menghadapi ujian itu sendiri. Mohon maaf saya agak keras karena anda memancing saya," ucap Sule.Shandy Aulia. Tabloidbintang.com

Melihat reaksi Sule yang tak biasa, Shandy Aulia berusaha melunakkan. "Luar biasa ya mas?," ujar Shandy.

Namun, lagi-lagi Sule kembali bersuara keras dengan nada sedikit marah. "Iya, luar biasa, daripada di luar. Mendingan luar biasa. Daripada biasa ke luar, ujung2 nya kan. Mungkin ini hari sial buat saya. Tapi saya yakin dari kesialan ini mungkin suatu saat saya akan mendapat sebuah kebahagiaan. Tuhan tidak merem," ujar Sule.

Kita diwawancara lagi mas," sahut Shandy mengalihkan pembicaraan. "Karena anda terlalu mengungkit ungkit masalah saya. Jadilah masalahnya besar kalau seperti ini," jawab Sule.Sule dan Shandy Aulia di program Ini Talkshow NET TV. Instagram

"Terbawa perasaan ya?," kata Shandy lagi.

"Iya dong, ini kan privasi. Jangan diusik-usik masalah itu, karena saya tidak mengusik keluarga anda. Saya tidak akan seperti ini kalau anda tidak seperti itu," kata Sule sambil menunjuk wajah Shandy Aulia.

Sule saat ini memang tengah menghadapi kasus perceraian dengan istrinya, Lina. Lina menggugat cerai Sule di Pengadilan Agama Cimahi. Hingga saat ini, sidang cerai tersebut pun masih terus berjalan.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus