Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pendukung calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, yang tergabung dalam Olppaemi Project berhasil menghadirkan videotron untuk Cak Imin. Dukungan tersebut akhirnya sukses diluncurkan dengan urunan dana dari para Humanies, yakni nama fandom tak resmi pendukung AMIN dan tak terafiliasi dengan timnas paslon tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dukungan tersebut merupakan hadiah untuk Cak Imin karena dia telah menampilkan yang terbaik saat Debat Capres kedua berlangsung pada Ahad, 21 Januari 2024. Mereka pun kembal menepati janjinya dengan mengabulkan permintaan videotron dari Cak Imin.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Are you ready for phase two? Graha Satria Fatmawati 01.24 WED – 01.26 FRI 15:00-20:00 (WIB) #HadiahUntukImWin #PahitManiesAlwaysWithAnies," tulis admin dengan total pengikut lebih dari 57 ribu pendukung itu.
Konten di Videotron Cak Imin
Videtron khusus untuk Cak Imin tayang di wilayah Jakarta mulai Selasa, 23 Januari hingga hari ini, Jumat, 26 Januari 2024. Video tersebut bertulisan "Fake Maknae On Top" yang jadi sebutan khusus atau julukan untuk Cak Imin dari Humanies dengan mengadopsi kultur K-Pop alias Kpopfication.
Setelah kalimat semangat berupa "I Am Ready To Win," lalu dilanjutkan oleh video kelucuan Cak Imin, dengan bertuliskan "Our Sunshine Our Cak Imin," tak ketinggalan dengan slogan khasnya, yakni "Slepet."
Ditampilkan pula momen berpelukan Cak Imin dengan Anies Baswedan usai debat berlangsung. Gaya berpelukan keduanya yang viral karena bak teletubbies itu menjadi perhatian netizen dari videotron karya Humanies.
Ungkapan Terima Kasih dari Cak Imin
Setelah videotron itu tayang, banyak Humanies atau pendukung AMIN yang ikut membagikan momen saat mereka menemukan dan mengabadikannya lewat unggahan di X. Seperti salah satu netizen dengan nama @ronaaje, "Aku ke Graha Fatmawati hanya untuk melihat Cha I Meen (nama julukan ala Kpopers untuk Muhaimin Iskandar). Our sunshine maknae on top is loved," tulisnya dalam cuitan pada 25 Januari 2024.
Melihat antuasiasme dari para pendukung, Cak Imin tak lupa untuk memberikan apresiasi dan ungkapan terima kasihnya kepada netizen tersebut. "Terima kasih," tulis Cak Imin di akun X pribadinya.
Ingatkan Cak Imin untuk Parkir di Depan Videotronnya
Meski sudah disadari oleh Cak Imin, masih banyak pendukung yang meminta agar cawapres Anies Baswedan itu memarkir mobilnya di depan videotron tersebut. "Friendly reminder cak @cakimiNOW, hari ini terakhir tayang, jangan lupa parkir mibilnya di situ, sekedar mengingatkan," tulis @ollproject.
Terlebih, mereka juga ingin agar sang fake maknae berfoto bareng videotron yang kekinian itu. "@cakimiNOW, Cak lihat ini Cak videotron gemasnya udah dibikinin! Ayo foto sama videotronnyaaa!!!" cuit salah satu netizen @sini******.