Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seleb

Menang Tinju Lawan Dinar Candy, Nikita Mirzani: Terima Kasih Atas Keberaniannya

Nikita Mirzani sampai menangis mengetahui perjuangan Dinar Candy dalam mempersiapkan pertandingan tinju dengannya.

13 Juni 2022 | 10.25 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Dinar Candy dan Nikita Mirzani menghadiri konferensi pers menjelang Holywings Sport Show di Jakarta, 12 Mei 2022. Dinar Candy dan Nikita Mirzani akan bertanding tinju pada 12 Juni 2022. TEMPO/ Febri Angga Palguna

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Nikita Mirzani memenangi pertandingan tinju melawan Dinar Candy dalam ajang Holywings Sport Show (HSS) pada Minggu, 12 Juni 2022. Bertanding selama tiga ronde, Nikita menang tipis dari Dinar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Beda TIPIS 28 -29 aja hehee thanks HSS," tulis Dinar di Instagram usai kalah melawan Nikita. Dinar melengkapi tulisan tersebut dengan video highlight pertandingannya dengan Nikita.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Selain postur tubuh yang lebih tinggi, ibu tiga anak itu juga terlihat lebih menguasai pertandingan jika dibandingkan dengan Dinar. Namun, Dinar juga beberapa kali berhasil menyerang balik Nikita. "Terima kasih dinar atas keberanian nya, love you," tulis Nikita di kolom komentar.

Beberapa jam setelah pertandingan selesai, Nikita mengirimkan pesan singkat kepada Dinar Candy. Ia membagikan tangkapan layar percakapannya dengan Dinar usai menang. Nikita mengkhawatirkan kondisi wajah Dinar yang sempat terkena pukulan darinya. Namun Dinar mengatakan bahwa kondisinya baik-baik saja.

Nikita terharu dan sangat mengapresiasi perjuangan Dinar yang berlatih tinju selama beberapa bulan terakhir untuk bertanding melawannya. "Dinar keren banget. Aku salut sama kamu neng. Kamu menang menurut aku. Karena kamu berani ambil match lawan aku," tulis Nikita. "Hahahaha seruuuu nyai. Aku jadi sehat boxing pokoknya edaaan aku suka," tulis Dinar. "Aku sampai nangis neng. Aku tau kamu latihan keras banget," tulis Nikita.

Dinar Candy dan Nikita Mirzani berpose dalam konferensi pers menjelang Holywings Sport Show di Jakarta, Senin, 6 Juni 2022. Ajang Holywings Sport Show: Boxing akan dihelat pada 12 Juni 2022. TEMPO/ Febri Angga Palguna

Pengusaha sekaligus sahabat dekat Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru turut menyaksikan pertandingan semalam. Menurut Fitri, pertandingan tersebut hanya permainan. Ia bangga terhadap kekasih mantan pembalap MotoGP, John Hopkins itu yang terus berpikir positif dan optimis bisa keluar sebagai juara sejak awal.

"Ini hanya permainan … tapi aku bangga pada mu @nikitamirzanimawardi_172, kamu menjadi contoh bahwa usia bukan halangan untuk siapapun berani dan berjuang untuk mengatakan 'aku mampu dan aku pasti bisa'. Keyakinan itu yang membuat kamu menjadi juara. Dalam hal apapun kamu Selalu juara," tulis Fitri di Instagram pribadinya.

Dinar Candy juga membuat Fitri bangga karena berani menerima tantangan yang tidak mudah itu. "Untuk @dinar_candy aku juga bangga sama kamu, kamu hebat sudah berani dan siap melawan nikita. Dinar.., kamu keren!" tulis Fitri.

Selain Nikita Mirzani dan Dinar Candy, sejumlah figur publik yang bertanding dalam ajang Holywings Sport Show (HSS) kedua kemarin adalah Mario Lawalata, Roy Ricardo, Irma Darmawangsa, Barbie Kumalasari, El Rumi, Winson Reynaldi, Nicholas Sean, dan Sabian Tama. Nikita Mirzani, Roy Ricardo, Barbie Kumalasari, El Rumi, dan Nicholas Sean keluar sebagai pemenang.

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus