Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Ayah tiri kalap kondom di inggris

Brent huskinson membunuh anak tirinya karena menemukan sekotak kondom yang telah berkurang satu di dalam tas.

26 Maret 1994 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

KONDOM bisa membawa maut bagi seorang cewek 13 tahun. Ini kejadian di Nottingham, Inggris Tengah, seperti diberitakan Reuters, awal Maret lampau. Ceritanya, Brent Huskinson, 35 tahun, menemukan sekotak kondom dalam tas sekolah anak tirinya, dan ketika diperiksa ia mendapatkan isinya sudah berkurang satu. Boleh jadi Huskinson ingin menjadi ayah tiri yang baik, setelah memergoki kondom dalam tas tersebut, ia lalu menghajarnya hingga cewek malang itu tewas. Urusan lalu menggelinding ke meja hijau. Sorak-sorai membahana di ruang sidang pengadilan Nottingham, ketika si ayah tiri divonis hukuman mati. Menurut pengadilan, Leah -- begitu nama anak itu -- terbukti dikemplang enam kali di bagian kepalanya dengan menggunakan pahat. Lalu ia dicekik. Jasad anak tirinya itu kemudian dipurukkan Huskinson ke dalam karung pakaian kotor, lalu ditaruhnya di dapur seraya menaruh sekuntum bunga di atasnya. Yang memilukan dalam kejadian tersebut adalah: menurut visum, cewek itu ternyata masih perawan.Ed Zoelverdi

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum