Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pendidikan

Komdigi Tutup 1,3 Juta Konten Porno dan Judi Online Sejak 20 Oktober 2024

Total konten judi online yang ditutup sebanyak 1.118.849. Angka itu akumulasi 1.017.274 kasus dari situs dan alamat IP dan 46.207 kasus dari Meta.

10 Maret 2025 | 14.22 WIB

Ilustrasi - Situs judi online marak ditemukan di mesin pencarian internet ketika diakses di Denpasar, Bali, Senin (18/11/2024) (ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna)
Perbesar
Ilustrasi - Situs judi online marak ditemukan di mesin pencarian internet ketika diakses di Denpasar, Bali, Senin (18/11/2024) (ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) menutup sebanyak 1.352.401 konten judi online dan pornografi dalam periode 20 Oktober 2024 - 8 Maret 2025. Penindakan diklaim berdasarkan laporan masyarakat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Total konten pornografi yang ditangani adalah 233.552. Mayoritas konten itu berasal dari 219.578 kasus dari website dan 10.173 kasus dari X. Sementara total konten judi online sebanyak 1.118.849. Angka itu akumulasi 1.017.274 kasus dari situs dan alamat IP dan 46.207 kasus dari Meta (Facebook/Instagram).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

“Angka-angka ini menunjukkan bahwa website dan platform media sosial masih menjadi tantangan utama dalam pengendalian konten negatif,” kata Direktur Jenderal Pengawasan Ruang Digital Komdigi Alexander Sabar di kantor Kementerian Komunikasi dan Digital pada Senin, 10 Maret 2025, dikutip dari keterangan tertulis.

Meskipun jumlah konten yang ditangani cukup besar, tren penyebaran konten negatif masih terus berlangsung. Menurut Alexander, pada awal Maret 2025 saja (8 hari pertama), lebih dari 58.000 konten negatif telah ditindak.

Komdigi akan memperkuat sistem pemantauan berbasis kecerdasan buatan (AI) untuk mempercepat deteksi konten negatif. Lembaga ini juga ingin meningkatkan koordinasi dengan platform digital global agar proses penindakan dapat dilakukan lebih efisien.

Pemerintah mengajak masyarakat untuk terus berperan aktif dalam melaporkan konten negatif melalui kanal resmi aduankonten.id. Laman itu merupakan layanan untuk melaporkan konten negatif di internet.

Daniel Ahmad Fajri

Daniel Ahmad Fajri

Bergabung dengan Tempo pada 2021. Kini reporter di kanal Nasional untuk meliput politik dan kebijakan pemerintah. Bertugas di Istana Kepresidenan pada 2023-2024. Meminati isu hubungan internasional, gaya hidup, dan musik. Anggota Aliansi Jurnalis Independen.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus