Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pendidikan

Sobat Bumi Unri Lakukan Penanaman Pohon Upaya Tekan Emisi Karbon

Tim Sobat Bumi Universitas Riau (Unri) dengan Pemerintah Kelurahan Batu Bersurat menggelar aksi penanaman pohon untuk upaya tekan emisi karbon.

17 Juli 2024 | 18.59 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Tim Sobat Bumi Universitas Riau (UNRI) dan Pemerintah Kelurahan Batu Bersurat menggelar aksi penanaman pohon. Foto : UNRI

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Tim Sobat Bumi Universitas Riau (Unri) dengan Pemerintah Kelurahan Batu Bersurat menggelar aksi penanaman pohon bersama pada Ahad 14 Juli 2024. Guna menekan emisi karbon dan mencapai target net zero emission. Kegiatan berlangsung di Kelurahan Batu Bersurat dengan melibatkan Danramil 12/XII Koto Kampar, Polsek XIII Koto Kampar, PJ Lurah Bersurat dan masyarakat sekitar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dilansir dari unri.ac.id kegiatan ini tergantung dalam projek Helios Energy Based Drip Irrigation System (HEBDIS). Ketua HEBDIS, Rizky Fahmi Saputra, menyampaikan pentingnya peran berbagai kalangan baik itu mahasiswa, pemerintah atau masyarakat dalam menjaga lingkungan dan mengurangi dampak perubahan iklim.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Penanaman pohon bukan hanya tentang menambah ruang hijau, tetapi juga merupakan langkah konkret dalam mengurangi emisi karbon yang berdampak pada pemanasan global. Dengan aksi ini, kita semua berkontribusi untuk masa depan yang lebih bersih dan sehat,” ungkap mahasiswa Program Studi Teknik Lingkungan Unri tersebut.

Ada 200 pohon yang ditanam, termasuk beberapa jenis seperti Trembesi dan Gmelina yang mempunyai kemampuan tinggi menyerap karbon dioksida. Pohon yang ditanam, diharapkan dapat menjadi penyangga hijau yang efektif guna tekan emisi karbon.

“Saya sangat senang bisa ikut berpartisipasi dalam aksi penanaman pohon ini. Ini adalah langkah kecil yang bisa kita lakukan untuk membantu mengurangi emisi karbon dan menjaga bumi kita,” ujar salah satu peserta, Putra.

Kegiatan ini banyak mendapatkan dukungan, salah satunya dari Danramil 12/XIII Koto Kampar yang menyatakan komitmennya terhadap aksi pelestarian lingkungan. “kami percaya bahwa kolaborasi antara berbagai pihak sangat penting untuk mencapai target net zero emission. Melalui aksi nyata seperti ini, kita bisa menciptakan dampak positif yang lebih besar,” ujar Babinsa Batu Bersurat, Surka Mulyadi.

PJ Lurah Batu Bersurat, Afitri juga mengajak masyarakat untuk terus mendukung upaya penanaman pohon dan kegiatan ramah lingkungan lainnya. “Ini bukanlah akhir,melainkan awal dari perjalanan panjang kita menuju lingkungan yang lebih sehat dan berkelanjutan. Mari kita terus bergandengan tangan dan melakukan aksi nyata untuk bumi kita tercinta,” kata dia.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus