Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Maskapai Batik Air melayani penerbangan dari Bali ke Australia sebanyak 22 kali selama sepekan mulai 20 Oktober 2022. Pesawat akan berangkat dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai ke sejumlah bandara, seperti Brisbane, Melbourne, dan Perth.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"(Rute penerbangan diharapkan) Memperlancar aktivitas perekonomian antarnegara seperti perdagangan, arus logistik (ekspor dan impor), pariwisata, pendidikan dan lainnya," tutur Corporate Communications Strategic of Batik Air Danang Mandala Prihantoro seperti dikutip pada Ahad, 16 Oktober 2022.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pilihan rute penerbangan dari Denpasar ke Australia pergi-pulang (PP) yang disediakan Batik Air adalah Denpasar (DPS)–Brisbane (BNE), BNE-DPS empat kali sepekan. Penerbangan dioperasikan oleh Batik Air Malaysia dengan kode penerbangan OD pada Selasa, Kamis, Sabtu, dan Minggu.
Kemudian, Denpasar–Melbourne dan MEL-DPS yang dioperasikan oleh Batik Air Malaysia sebanyak tujuh kali sepekan. Selanjutnya, Denpasar–Perth (PER)–Denpasar yang dioperasikan oleh Batik Air Malaysia sebanyak empat kali seminggu (Selasa, Kamis, Sabtu, Minggu).
Penerbangan milik Lion Air Grop ini juga dilayani oleh oleh Batik Air Indonesia dengan kode penerbangan ID sebanyak tujuh kali seminggu. Adapun di Indonesia, penerbangan yang terkoneksi dengan rute tersebut ialah Bandung, Jakarta Soekarno-Hatta, Kupang, Lombok, Makassar, Manado, Solo Surakarta, Surabaya, Yogyakarta Kulonprogo, Semarang, Balikpapan, Bima, Ende, Maumere, Tambolaka, hingga Waingapu.
Berikut ini rincian jadwal penerbangan Batik Air rute Bali-Australia.
- Rute Bali (DPS) ke Perth (PER)
Nomor terbang: ID-6007
Jadwal berangkat: 09.30
Jadwal tiba: 13.10
Frekuensi terbang: tujuh kali seminggu
- Rute Perth (PER) ke Bali (DPS)
Nomor terbang: ID-6008
Jadwal berangkat: 13.50
Jadwal tiba: 17.30
Frekuensi terbang: tujuh kali seminggu
Jadwal eksisting Batik Air Malaysia yang sudah dimulai sejak 17 September adalah sebagai berikut.
- Rute Bali (DPS) ke Perth (PER)
Nomor terbang: OD-193
Jadwal berangkat: 13.30
Jadwal tiba: 17.10
Frekuensi terbang: Selasa, Kamis, Sabtu, dan Minggu
- Perth (PER) ke Bali (DPS)
Jadwal berangkat: 07.00
Jadwal tiba: 10.45
Frekuensi: Senin, Selasa, Kamis, dan Sabtu.
BISNIS
Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.