Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

ekonomi

Kilas Balik McDonald's Sarinah, McD Pertama di Indonesia Bertahan Hanya 29 Tahun

Pada 23 Februari 1991, gerai McDonald's Sarinah diresmikan. Resto cepat sajai McD di Gedung Sarinah, Jakarta ini hanya bertahan 29 tahun.

23 Februari 2022 | 12.50 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pada 23 Februari 1991, gerai McDonald’s Sarinah diresmikan. Gerai makanan cepat sajai McDonald’s ini terletak di Gedung Sarinah, Jakarta. Gerai tersebut menjadi gerai McD yang paling bersejarah di Indonesia karena menjadi gerai McD yang pertama kali dibuka di Indonesia.

Setelah membuka gerai pertamanya di Gedung Sarinah, McDonald's Sarinah mulai membuka gerai-gerai lainnya di wilayah Indonesia, termasuk gerai McD Medan Mall yang menjadi gerai McD yang pertama kali buka di luar Pulau Jawa pada 23 Februari 1994.

Di tahun 1994, Bambang Rachmadi melalui perusahaan miliknya, PT Rezeki Murni bekerja sama dengan International Development Services (IDS) yang memiliki afiliasi dengan McDonald’s Corporation mengelola 97 gerai McD di Indonesia.

Pada 3 Juni 2009, hak waralaba McD di Indonesia diambil alih oleh PT Rekso Nasional Food, anak perusahaan Rekso Group. Kemudian, pada 1 Oktober 2009, gerai McD berubah menjadi Tony Jack’s Indonesia, tetapi tidak seluruh gerai McD berubah nama. Namun, keberadaan Tony Jack’s tidak berlangsung lama dan selanjutnya Tony Jack’s bangkrut dan diambil alih kembali oleh McD.

Hingga akhirnya, pada 10 Mei 2020, gerai McD di Gedung Sarinah harus ditutup secara permanen atas permintaan manajemen Gedung Sarinah karena akan dilakukan renovasi gedung. Setelah ditutupnya gerai McDonald's Sarinah, gerai McD tertua di Indonesia saat ini dipegang oleh gerai McD yang berada di Plaza Surabaya.

EIBEN HEIZIER

Baca: Cerita 29 tahun McDonald's Sarinah, Saksi Bisu Teror Bom Thamrin

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus