Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan membagikan gambar-gambar saat melakukan perjalanan ke luar negeri pada Februari lalu. "Sekali lagi saya menikmati perjalanan pribadi dengan ketenangan yang luar biasa di bulan Februari lalu," kata dia melalui akun media sosial Instagram pribadinya, pada Kamis 12 Maret 2020.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tak lupa, Jonan mengucapkan, terima kasih kepada kawan-kawannya yang telah membantu ketika melakukan perjalanan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Mantan Direktur Utama PT KAI (Persero) tersebut mengaku akan menunda kegiatan perjalanan selanjutnya karena virus corona telah menjadi pandemi. Pandemi adalah wabah penyakit yang terjadi pada geografis yang luas atau menyebar secara global.
"Mungkin saya harus menunda perjalanan berikutnya dalam rentang waktu yang cukup panjang," ujarnya.
Jonan dalam unggahannya pun tak menceritakan tujuan perjalanan berikutnya. Tetapi pada unggahan terbarunya, ia membagikan foto dirinya yang sedang berjalan di salah satu bandar udara di negeri Britania Raya, yakni Bandara Internasional Heathrow London, Inggris.
Kemudian dalam unggahan foto lainnya, Jonan melampirkan gambar dengan bertuliskan, "Calm, but Alert. Relaxed, but Ready. Smooth, but Sharp. Humble, but Confident."
Sebagai informasi, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada hari Rabu, 11 Maret 20202, mengumumkan bahwa penyakit virus corona COVID-19 yang telah melanda setidaknya 114 negara dan membunuh lebih dari 4.000 orang secara resmi menjadi pandemi.
Untuk di Indonesia sendiri penyebaran virus Corona semakin meluas, tak hanya di Jakarta dan Depok, namun juga sampai di Bali. Hingga Rabu, 11 Maret ini diketahui sudah ada 34 kasus yang dinyatakan positif.