Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hukum

Bareskrim Panggil 5 Saksi Kasus Kebakaran di Kejaksaan Agung

Badan Reserse Kriminal Polri akan memeriksa lima saksi dalam kasus kebakaran di Kejaksaan Agung.

12 November 2020 | 11.38 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Pekerja memasang tiang penyangga untuk perbaikan Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta, Rabu, 7 Oktober 2020. Komisi III DPR menyetujui penambahan anggaran Kejaksaan Agung sebesar Rp 350 miliar untuk tahun 2021. Anggaran tersebut akan digunakan untuk renovasi Gedung Utama Kejaksaan Agung yang mengalami kebakaran pada 22 Agustus 2020 yang lalu. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Bareskrim Polri akan memeriksa lima saksi dalam kasus kebakaran di Kejaksaan Agung. Kelima saksi itu antara lain, seorang aparat sipil negara yang pernah menjabat Kepala Biro Perencanaan Tahun 2019, peminjam bendera PT APM bernama Mai, dan dua pengawas cleaning service berinisial AR dan HS.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Hari ini penyidik gabungan memeriksa saksi-saksi,” kata Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim, Brigadir Jenderal Ferdy Sambo, Kamis, 12 November 2020.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ferdy mengatakan Bareskrim juga akan memeriksa seorang saksi ahli dari Ikatan Arsitek Indonesia. Selain itu, hari ini tim penyidik gabungan akan berkoordinasi dengan jaksa peneliti dan mengirimkan berkas perkara tahap 1 ke kelompok kerja.

Sebelumnya, polisi menyatakan kebakaran hebat yang menghanguskan Gedung Kejaksaan Agung disebabkan oleh puntung rokok. Sambo mengatakan tiga puntung rokok dibuang pekerja bangunan ke dalam polybag yang berisi sampah. Sampah dalam kantong plastik itu mudah terbakar, sehingga menyulut api yang lebih besar.

Dalam kasus ini, polisi telah menetapkan 8 tersangka, yaitu lima orang kuli bangunan, pemilik PT Arkan APM dan pejabat pembuat komitmen di Kejaksaan Agung berinisial NH.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus