Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hukum

Di Tengah Gugatan Ijazah Palsu, Presiden Jokowi Tunjukkan Sahabatnya Semasa Kuliah

Presiden Jokowi bertemu dengan rekan-rekannya semasa kuliah di Fakultas Kehutanan UGM.

16 Oktober 2022 | 21.20 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Jokowi bertemu dengan sahabat-sahabatnya semasa berkuliah di Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada (UGM) di Ambarukmo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta pada Ahad pagi, 16 Oktober 2022. Pertemuan itu digelar ditengah adanya gugatan yang mempermasalahkan ijazah kuliah Jokowi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam pertemuan itu, salah seorang sahabat Jokowi memperlihatkan foto-foto kegiatan mereka sewaktu masih menjadi mahasiswa. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“(Saya melihat) foto-foto waktu wisuda, ada yang foto waktu di mapala (mahasiswa pecinta alam). Saya sendiri fotonya sudah hilang, tapi ternyata kawan-kawan masih simpan semuanya komplet,” ujar Jokowi seperti dilihat dari akun YouTube Sekretariat Presiden, Ahad, 16 Oktober 2022. 

Jokowi menyebut teman-teman kuliah yang ditemuinya pagi itu berasal dari wilayah yang berbeda-beda, mulai dari Sabang sampai Merauke. Pada pertemuan tersebut, Jokowi bersama teman-teman mengenang kembali momen semasa kuliah.

“Ada yang dulu di Perhutani, ada yang dosen, wiraswasta, di dinas, ini macam-macam. Pas hari ini kumpul ya saya ketemu, tapi saya juga hanya sebentar, ndak lama,” ujar Jokowi.

Ijazah Jokowi digugat

Kunjungan Jokowi ke Yogyakarta dan bertemu dengan teman-teman semasa kuliahnya ini dilakukan saat isu gugatan ijazah palsu Jokowi oleh Bambang Tri Mulyono sedang ramai. Bambang mendaftarkan gugatan ke PN Jakpus pada hari Senin 3 Oktober 2022 dan gugatan itu telah terdaftar dengan nomor perkara:592/Pdt.G/2022/PN Jkt.Pst. 

Pihak Tergugat dalam perkara ini adalah Tergugat I Presiden Jokowi; tergugat II Komisi Pemilihan Umum/KPU; tergugat III Majelis Permusyawaratan Rakyat/MPR; dan tergugat IV Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi/Kemenristekdikti.

Sementara itu, Rektor UGM Ova Emilia angkat suara soal polemik ijazah Presiden Jokowi tersebut. Ova menegaskan pria bernama asli Joko Widodo tersebut merupakan alumnus Fakultas Kehutanan UGM tahun 1985.

"Bapak Ir. Joko Widodo, adalah alumni Prodi S1 di Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada, angkatan tahun 1980. Bapak Ir. Joko Widodo dinyatakan lulus UGM tahun 1985 sesuai ketentuan dan bukti kelulusan berdasarkan dokumen yang kami miliki," kata Ova di kampus UGM, Selasa, 11 Oktober 2022.

 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus