Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Mantan gubernur Jakarta Anies Baswedan mengatakan dukungannya terhadap pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno, bukan coba-coba. Dia mengklaim paslon yang diusung PDIP itu dapat memajukan Jakarta dan membahagiakan warga.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Bagi saya mendukung Mas Pram di Pilkada (Jakarta) 2024 ini bukanlah eksperimen," katanya lewat unggahan video di media sosial X-nya, @aniesbaswedan, dikutip pada Ahad, 24 November 2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Terlebih lagi, ujar Anies, ia dan Pramono Anung memiliki sejumlah kesamaan dalam paradigma pembangunan kota. Pramono, kata Anies, juga memiliki keberpihakan kepada masyarakat kecil.
"Dan yang tidak kalah penting, menjanjikan keberlanjutan program-program kami ketika bertugas di Jakarta dahulu," ucapnya.
Anies mengapresiasi komitmen Pramono-Rano yang kerap menyampaikan bakal melanjutkan program gubernur terdahulu di depan publik. Dia menilai, sikap komitmen itu membuat warga Jakarta bisa menagih kembali janji-janji kampanye Pramono-Rano bila terpilih.
Anies turut mengungkapkan alasannya memilih dan mendukung paslon nomor urut 3 di Pilgub Jakarta ini. Dia mengatakan bahwa telah mengenal dan dekat dengan sosok Pramono.
Kedekatan itu, ujar Anies, membuat ia mengenal karakter dan pemikiran Pramono. Dia menilai bahwa politikus PDIP itu santun dan selalu serius dalam bekerja. Terlebih lagi, ucap Anies, pengalaman panjang di dunia politik dan pemerintahan yang sudah dilalui eks Sekretaris Kabinet itu.
Anies juga memuji pembawaan Pramono yang tenang, stabil, dan tidak merendahkan siapapun. "Ia (Pramono) menghormati semua kalangan," ucap Anies.
Selain itu, dia mengungkapkan bahwa Pramono merupakan sosok yang dapat berkomunikasi dengan semua pihak. Karena itu, menurut dia, Pramono mudah diterima seluruh kelompok.
"Dan ini yang penting untuk Jakarta, ia minim kontroversi. Apalagi kontroversi hal yang remeh-temeh," katanya.