Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Solo - Hujan lebat dan angin kencang melanda Kota Solo, Rabu siang 25 Desember 2019. Sejumlah pohon tumbang di Jalan Slamet Riyadi dan sekitar Alun Alun Keraton Kasunanan Surakarta. Pohon-pohon tumbang itu menimpa tiga mobil.
Dua mobil bisa langsung melanjutkan perjalanan. “Satu mobil harus dievakuasi lantaran tertimpa cabang pohon yang cukup besar,” kata salah satu juru parkir di sekitar Alun-Alun Utara Keraton Surakarta, Margono.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Hujan lebat dan angin kencang itu juga merusak lampion yang dipasang di Jalan Jenderal Sudirman untuk perayaan Imlek hingga berantakan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tali baja yang digunakan untuk memasang lampion banyak yang putus. Sehingga lampion berserakan di jalan. Tidak sedikit yang rusak lantaran terlindas kendaraan. "Saya belum tahu pasti jumlah lampion yang telah terpasang di Jalan Jenderal Sudirman," kata Panitia Imlek Bersama Solo, Sumartono Hadinoto.
Panitia akan segera memasang lampion pengganti dan akan memperkuat tali baja pengikat lampion. Sumartono mengaku belum mendapat laporan mengenai kejadian itu.
Menurut dia, lampion itu dipasang untuk menyambut perayaan Imlek Januari 2020. Rencananya, lima ribu lampion akan dipasang di sekitar Jalan Jenderal Sudirman dan kawasan Pasar Gede Solo.
Kejadian yang sama, kata dia, juga pernah terjadi pada 2016. Saat itu, angin ribut juga membuat hiasan Imlek yang dipasang di sekitar Pasar Gede Solo rusak.