Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - SM Entertainment, agensi hiburan Korea Selatan, meluncurkan label R&B kontemporer baru. Anak perusahaan dari SM Entertainment, Krucialize dibentuk untuk memperluas spektrum K-Pop dan mengejar konten baru yang unik. Dikutip dari situs web SM Entertainment, Krucialize adalah tempat artis dan kru diberi kewenangan untuk membuat berbagai konten yang berasal dari musik dan seterusnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Kami bertujuan untuk menghidupkan kembali esensi K-Pop dengan memperluas spektrum genre dan mencari konten yang unik dan khas," keterangan SM Entertainment dalam situs webnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tentang Krucialize
SM Entertainment memperkenalkan label baru, anak perusahaannya yang mengembangkan genre R&B ini ke publik pada 1 Mei 2024 lalu. Mereka juga memperkenalkan logo dan membuka akun resmi anak perusahaan, Krucialize. Adapun situs web (krucialize.com), Instagram (krucialize), YouTube (@krucialize), TikTok (@krucialize_sm), dan X (krucialize_sm).
Bersamaan dengan peluncuran label baru tersebut, Krucialize juga meluncurkan slogan mereka, 'Join the KREW', yang menggambarkan tekad untuk memimpin berbagai pengalaman kreatif. Nama label baru dari SM Entertainment ini menggabungkan kata crucial dan ize. Penamaan label baru ini memberikan makna membuat sesuatu menjadi krusial.
Peluncuran Krucialize ini dengan cuplikan, yang dirilis di seluruh platform media sosial SM Entertainment. Melalui cuplikan tersebut, Krucialize menawarkan kepada penggemar sekilas pandang yang dipadukan dengan estetika dan visi label tersebut. Cuplikan yang ditayangkan memperlihatkan arahan artistik Krucialize.
Krucialize juga telah memperkenalkan artis baru yang akan debut di bawah naungannya, yakni Min Jiwoon. Pada 20 September 2024, Krucialize memperkenalkan, penyanyi Min Jiwoon, solois yang telah memulai karier sebagai artis independen. Min Jiwoon juga akan memulai debut solonya pada 4 Oktober 2024.
Min Jiwoon akan memulai debut solonya dengan merilis digital single yang berjudul Sentimental Love. Lagu bergenre R&B ini dibuat oleh Min Jiwoon bersama dengan musisi dari Kanada, Cube. Sentimental Love adalah lagu solo debut dari Min Jiwoon yang terinspirasi dari lagu dengan judul sama yang dirilis oleh grup hiphop dari Amerika, Slum Village. Dipadukan dengan konsep lagu Eilizete, milik pemain saksofon jazz, Bud Shank. Tema dari kedua lagu tersebut kemudian ditafsirkan ulang dalam gaya Min Jiwoon.
Sebelumnya, perusahaan yang menaungi EXO dan NCT ini telah memiliki beberapa anak perusahaan yang dibentuk sebelum Krucialize. Dikutip dari situs web SM Entertainment, ada SM Classics yang menyajikan K-Pop dengan mengaransemen ulang lagu-lagu menjadi versi orkestra dan berbagai aransemen musik klasik. Label ini mencakup berbagai genre yang berhubungan dengan musik klasik. Namun, juga tidak terbatas pada jazz, soundtrack orisinal, dan musik latar film.
Selanjutnya, ada juga anak perusahaan SM Entertainment bernama Scream Records yang diluncurkan pada Januari 2016. Para artis yang berada di bawah naungan anak perusahaan SM Entertainment, Scream Records, yaitu HYO, Raiden, Ginjo, IMLAY, dan DJ Mar Vista. Scream Records terlibat dalam berbagai aktivitas seperti produksi dan distribusi musik, proyek remix K-Pop, mengelola DJ-produser, merencanakan dan menyelenggarakan acara offline, dan memimpin perpaduan baru antara K-Pop dan musik dance.