Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Perjalanan

Grup Lion Air Buka Layanan Rapid Test, Ingin Ada di Banyak Kota

Layanan rapid test dari Grup Lion Air hanya diperuntukkan bagi calon penumpang maskapai tersebut, dan targetnya ada di setiap kota.

30 Juni 2020 | 08.00 WIB

Penerapan physical distancing di kabin pesawat Lion Air. Foto: Lion Air Group
Perbesar
Penerapan physical distancing di kabin pesawat Lion Air. Foto: Lion Air Group

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Grup Lion Air yang juga menaungi maskapai penerbangan Wings Air dan Batik Air menawarkan layanan tes cepat atau rapid test dengan biaya Rp 95.000. Layanan itu telah dimulai, pada Senin, 29 Juni 2020.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Pada tahap awal, layanan rapid test Covid-19 tersedia di Jakarta pada empat lokasi," kata Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro, Senin, 29 Juni 2020.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Empat tempat itu adalah Lion Air Tower (Gambir, Jakarta Pusat), kantor Lion Air Group (Jakarta Timur), Lion Parcel Kedoya (Jakarta Barat). Adapun yang berada di Tangerang, rapid test dilayani Lion Operation Center.

Danang menjelaskan akan ada lagi tahap berikut agar bisa dilakukan pula di berbagai kota lain. Menurut dia, antara lain di kantor penjualan tiket serta bandara di wilayah Indonesia.

"Penumpang akan mendapat nilai lebih dengan hadirnya layanan rapid test ini. Lebih praktis, sehingga dapat merencanakan perjalanan dengan mudah," ujarnya.

Berikut beberapa ketentuan untuk penumpang yang bisa mendapatkan layanan rapid test dari Grup Lion Air:

- Khusus penumpang yang mempunyai tiket pada penerbangan Lion Air Group.

- Pembelian voucher rapid test Covid-19 bisa dilaksanakan dan diperoleh secara langsung pada saat melakukan pembelian tiket (issued ticket).

- Penumpang yang sudah memiliki tiket pesawat Lion Air Group dan belum melaksanakan rapid test Covid-19, dapat membeli voucher tersebut dengan menunjukkan kode pemesanan (booking code) ke saluran penjualan: penjualan Lion Air Group dan agen perjalanan daring.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus