Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Gerindra Anggap Tak Ada Masalah soal Baliho Duet Prabowo dan Gibran di NTT

Baliho besar berisikan gambar duet Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka muncul di Labuan Bajo.

26 Agustus 2023 | 12.57 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua DPP Gerinda Sufmi Dasco Ahmad menanggapi ihwal baliho duet Prabowo dan Gibran di Nusa Tenggara Timur (NTT). Menurut Dasco pihaknya tak mempermasalahkan asal sesuai aturan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Jadi kami tak banyak komentar, hormati saja dinamika yang ada sepanjang pemasangan baliho tidak melanggar aturan di daerah masing-masing," kata Sufmi saat ditemui di acara Konsolidasi Akbar Kader Partai Gerindra, Jakarta Barat, Sabtu, 26 Agustus 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dia mengatakan Prabowo merupakan sosok yang balihonya ada bersama dengan tokoh yang ada. Karena itu, kata dia, baliho Prabowo dan Gibran ada karena dipasang oleh pendukung keduanya. 

"Hingga yang saya pikir di Manggarai Barat, ya, itu mungkin memang dipasang yang mendukung keduanya," katanya.

Sebelumnya, baliho besar berisikan gambar duet Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka muncul di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Tak hanya gambar, di dalam baliho juga terdapat diskripsi yang bunyinya dukungan maju pasangan calon Pilpres. Di mana Prabowo sebagai bacapres dan Gibran menjadi bacawapres.

"Masyarakat NTT mendukung Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden dan Gibran Rakabuming Raka menjadi bakal calon wakil presiden," tulisan di baliho. 

Duet ini mencuat, di tengah munculnya gugatan usia minimal menjadi capres.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus