Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Film

Natalie Portman Jadi Thor Perempuan: Aku Ingin Pegang Palu

Natalie Portman mengaku senang kembali bermain dalam film Thor karena ada satu mimpinya yang menjadi kenyataan.

22 Juli 2019 | 20.10 WIB

Natalie Portman bersama sutradara Taika Waitit di San Diego Comic Con 2019. Instagram/@natalieportman
Perbesar
Natalie Portman bersama sutradara Taika Waitit di San Diego Comic Con 2019. Instagram/@natalieportman

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

TEMPO.CO, Jakarta - Aktris Natalie Portman akan berperan sebagai Thor perempuan di film Thor: Love and Thunder. Film ini adalah seri keempat dari film Thor dan Natalie Portman pernah tampil di seri pertama dan kedua Thor pada 2011 dan 2013 sebagai astrofisikawan Doktor Jane Foster.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

Natalie Portman mengaku senang kembali bermain dalam film Thor karena ada satu mimpinya yang menjadi kenyataan. "Sejak dulu aku ingin sekali memegang palu ajaib Mjolnir," kata Natalie Portman seperti dikutip dari Huffington Post.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Sutradara Thor: Love and Thunder, Taika Waititi menjelaskan film tersebut akan didasarkan pada alur cerita komik 2014 saat Thor (Chris Hemsworth) kehilangan kemampuannya. Saat itulah Jane Foster yang sudah mencapai kekuatan dewa dapat menggunakan palu ajaib Mjolnir.

Chris Hemsworth, pemeran Thor di film Avengers: Endgame (Marvel)

Mengutip Hollywood Reporter, Taika Waititi mengatakan Natalie Portman akan menjadi Mighty Thor. Thor: Love and Thunder merupakan film kedua Taika Waititi untuk Marvel. Taiwa Waititi dianggap mampu memberikan cerita sekaligus sentuhan humor yang sesuai untuk film pahlawan super Marvel.

Tidak ada rincian apakah Tom Hiddleston akan tampil di film Thor: Love and Thunder yang memerankan Loki, saudara laki-laki Thor seperti dalam film sebelumnya. Yang jelas, Tom Hiddleston telah dikontrak untuk tampil dari serial televisi Marvel berjudul Loki.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus