Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pendidikan

Pesan Jokowi di Hari Anak Nasional: Pakai Masker dan Cuci Tangan

Presiden Jokowi memberi pesan di Hari Anak Nasional 2020, yang jatuh pada hari ini, Kamis, 23 Juli 2020.

23 Juli 2020 | 12.23 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi memberi pesan di Hari Anak Nasional 2020, yang jatuh pada hari ini, Kamis, 23 Juli 2020. Bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Jokowi menyampaikan pesan bagi anak-anak nasional khususnya di tengah Pandemi Covid-19.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pesan Jokowi dan Iriana ini diunggah di YouTube Sekretariat Presiden. Dalam pesannya, mereka menyampaikan pada anak-anak di seluruh Indonesia agar berdisiplin menerapkan protokol kesehatan seperti memakai masker, menjauhi kerumunan, dan mencuci tangan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Itu penting dijalankan karena satu-satunya cara kita terhindar dari Virus Corona adalah dengan menjalankan protokol kesehatan dengan disiplin. Sanggup anak-anak semuanya?" ujar Jokowi.

Jokowi mengatakan selama ini, ia selalu menantikan momen dinas ke lapangan untuk bisa melihat anak-anak Indonesia secara langsung. Ia menyebut melihat senyum mereka, memberikan semangat sendiri bagi dia.

Ia pun mengatakan memahami banyak anak-anak yang saat ini tak sabar ingin kembali bersekolah, dan tak sabar ingin bermain dengan teman-temannya. Jokowi meminta mereka bersabar.

Meski secara virtual, Jokowi dan Iriana meminta anak-anak terus belajar dan tetap rajin beribadah. Ia mengajak semua anak berdoa agar pandemi Virus Corona ini bisa segera berlalu.

"Agar anak-anak bisa kembali belajar dengan guru di sekolah dan bermain dengan teman-temannya," kata Iriana Jokowi.

Egi Adyatama

Egi Adyatama

Wartawan Tempo

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus