Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Usai ke Makam Ayahnya, Ini Alasan Prabowo Ziarah dan Sowan ke Keluarga Habib Ali Kwitang

Prabowo Subianto berziarah ke makam keluarga Habib Ali Kwitang di Masjid Jami Al Riyadh, Kwitang, Jakarta Pusat, Jumat, 16 Februari 2024.

16 Februari 2024 | 20.09 WIB

Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto berbincang dengan Habib Ali bin Abdurrahman Al-Habsyi usai berziarah ke makam Habib Ali Kwitang di Masjid Al Riyadh, Kwitang, Jakarta Pusat, Jumat 16 Februari 2024. Prabowo Subianto berziarah ke makam Habib Ali Kwitang sekaligus untuk bersilaturahim dengan Pengurus Majelis Taklim Al-Habsyi Kwitang. Foto: Tim media Prabowo
Perbesar
Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto berbincang dengan Habib Ali bin Abdurrahman Al-Habsyi usai berziarah ke makam Habib Ali Kwitang di Masjid Al Riyadh, Kwitang, Jakarta Pusat, Jumat 16 Februari 2024. Prabowo Subianto berziarah ke makam Habib Ali Kwitang sekaligus untuk bersilaturahim dengan Pengurus Majelis Taklim Al-Habsyi Kwitang. Foto: Tim media Prabowo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden nomor urut dua Prabowo Subianto berziarah ke makam keluarga Habib Ali Kwitang di Masjid Jami Al Riyadh, Kwitang, Jakarta Pusat, Jumat, 16 Februari 2024. Ini merupakan kedua kalinya dia berziarah setelah hari pencoblosan. Kemarin, dia berziarah ke makam mendiang ayahnya, Sumitro Djojohadikusumo di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Usai berziarah, Prabowo mengunjungi kediaman Habib Ali bin Abdurrahman Alhabsyi yang jaraknya kurang dari 200 meter dari makam Habib Ali Kwitang. Di sana, dia meminta didoakan pekerjaannya ke depan lancar. "Sekarang saya sowan, mengucapkan terima kasih dan meminta doa lagi juga untuk nanti pekerjaan kita ke depan untuk rakyat," kata Prabowo, dikutip dari keterangan tertulis.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Prabowo mengatakan hubungannya dengan keluarga Habib Ali Kwitang cukup dekat. Sebab, dia mengatakan kakek dari Habib Ali Abdurrahman Alhabsyi merupakan sahabat dari orang tua Prabowo. "Orang tuanya dari dulu juga baik sama saya, saya sering ke sini," kata Prabowo.

"Saya hari ini mendapat kehormatan diterima oleh Habib Kwitang, dan tadi sempat nyekar ke (makam) almarhum kakek, nenek, orang tua (Habib Ali bin Abdurrahman Alhabsyi), kebetulan kakek beliau, sahabat orang tua saya dulu," kata Prabowo. 

Prabowo Subianto sudah menyampaikan pidato kemenangan Pilpres 2024 dalam kegiatan di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Rabu malam, 14 Februari 2024. TKN Prabowo-Gibran menggelar acara di Istora Senayan itu sebagai respons kemenangan di sejumlah quick count yang digelar sejumlah lembaga servei.

Dalam quick count Populi Center, misalnya, Prabowo-Gibran unggul dengan perolehan suara 59,20 persen. Sementara pasangan Anies-Muhaimin meraih 25,16 persen suara, dan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md memperoleh suara 15,64 persen. Perolehan itu diraih saat data masuk mencapai 95,92 persen atau sebanyak 2398 TPS dari target 2500 TPS.

Adapun Penghitungan suara Pilpres 2024 yang dilakukan KPU masih berlangsung. Hingga Kamis, 15 Februari 2024 pukul 06.00 WIB, hasil hitung suara atau real count KPU, pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka masih bertengger di posisi pertama dengan perolehan suara 11.662.413 atau 55,97 persen.

Sementara pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar menempati posisi dua dengan perolehan 5.118.083 atau 24,56 persen. Dan di urutan ketiga pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md dengan perolehan suara 4.055.193 atau 19,46 persen.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus