Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Hari Pemungutan Suara Pemilu 2024 Tiba, Selamat Mencoblos

Hari pemungutan suara Pemilu 2024 telah tiba. Masyarakat hari ini akan datang ke bilik-bilik suara untuk menyalurkan pilihan mereka. Selamat memilih.

14 Februari 2024 | 06.15 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi Pemilu. ANTARA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Hari pemungutan suara Pemilu 2024 telah tiba. Hari ini  203.056.748 orang yang telah tercantum dalam Daftar Pemilih Tetap atau DPT di Indonesia akan menentukan pilihannya di bilik suara.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pemilihan Umum yang digelar hari ini akan memilih calon presiden, calon anggota legislatif dari tingkat daerah hingga pusat, serta anggota DPD.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Masa-masa kampanye yang penuh hiruk pikuk terutama untuk pemilihan presiden telah berakhir sejak Sabtu, 10 Februari 2024. Masyarakat hari ini akan menentukan nasib bangsa Indonesia 5 tahun ke depan.

Berbagai persiapan untuk pelaksanaan Pemilu 2024 ini pun telah selesai dilaksanakan hingga Selasa malam tadi. 

Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari meminta jajaran penyelenggara pemilu baik di tingkat provinsi, kabupaten, kota, hingga petugas kelompok penyelenggara pemungutan suara untuk menjaga integritas.

"Pada kesempatan ini juga kami meminta jajaran penyelenggara pemilu untuk bekerja dengan sungguh-sungguh, bekerja dengan tanggung jawab, profesional, menjaga integritas, kerja secara cermat," kata Hasyim dalam acara Pidato Ketua KPU jelang pemungutan suara 14 Februari 2024 di Jakarta, Selasa malam, 13 Februari 2024.

Hasyim berharap kegiatan Pemilu kali ini dapat berjalan dengan baik, mendapatkan legitimasi, dan integritasnya terjaga.

"Kemudian di bagian akhir nanti, hasil pemilu itu mendapat pengakuan dan mendapatkan legitimasi yang luas dari berbagai macam pihak," kata dia.

Hasyim pun mengingatkan kepada petugas KPPS untuk menjaga kesehatan mengingat beban kerja yang berat.

"Kami juga berharap teman-teman KPPS untuk menjaga kesehatan karena puncak beban kerjanya itu besok," harap dia.

Hasyim berharap kegiatan pemilihan yang akan berlangsung dari pukul 07.00-13.00 WIB itu, bisa berjalan dengan aman dan lancar.
 
"Kita jaga bersama-sama. Semoga kita semua, para penyelenggara pemilu, para pemilih, diberikan kesehatan, diberikan kekuatan, diberikan kesabaran, dan diberikan keselamatan," ucapnya.

Sebelumnya KPU RI telah menetapkan 3 pasangan calon di Pemilu Presiden dan Wakil Presiden atau Pilpres 2024. Mereka adalah pasangan nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dengan nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md dengan nomor urut 3.

Adapun untuk pemilihan calon anggota legislatif, diikuti oleh 18 partai politik nasional. Berdasarkan nomor urut, ini adalah partai politik yang mengikuti Pemilu 2024: Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Gerindra, PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai NasDem, Partai Buruh, Partai Gelora Indonesia, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Kebangkitan Nusantara, Partai Hanura, Partai Garuda, Partai Amanat Nasional, Partai Bulan Bintang, Partai Demokrat, Partai Solidaritas Indonesia, Partai Perindo, Partai Persatuan Pembangunan, dan Partai Ummat.

Selain itu, Pemilu Anggota Legislatif 2024 juga diikuti enam partai politik lokal yakni Partai Nanggroe Aceh, Partai Generasi Atjeh Beusaboh Tha'at dan Taqwa, Partai Darul Aceh, Partai Aceh, Partai Adil Sejahtera Aceh, dan Partai Soliditas Independen Rakyat Aceh.

ANTARA

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus