Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Jokowi Akan Resmikan Istana Negara IKN Hari ini

Presiden Jokowi akan meresmikan sejumlah infrastruktur, termasuk Istana Negara, di IKN hari ini.

11 Oktober 2024 | 08.21 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Prajurit TNI AD mengendarai mobil taktis Maung yang membawa duplikat bendera Pusaka Merah Putih dan salinan naskah teks proklamasi saat meninggalkan Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu 31 Agustus 2024. Duplikat bendera pusaka dan naskah teks proklamasi tersebut kembali ke Monumen Nasional (Monas) Jakarta seusai digunakan pada upacara kenegaraan peringatan detik- detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia di IKN pada 17 Agustus 2024 lalu. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo bertolak menuju Ibu Kota Nusantara atau IKN di Kalimantan Timur pada Jumat, 11 Oktober 2024. Jokowi akan meresmikan sejumlah infrastruktur termasuk Istana Negara.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 yang membawa Jokowi dan rombongan lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, sekitar pukul 07.00 WIB. Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Jokowi diagendakan tiba di Bandara Nusantara, Kawasan IKN. Usai mendarat Kepala Negara dan rombongan akan langsung menuju Rumah Sakit Hermina Nusantara.

Di Rumah Sakit Hermina, Jokowi diagendakan untuk melakukan peninjauan sekaligus meresmikan fasilitas kesehatan pertama di kawasan IKN tersebut. Mantan Wali Kota Solo ini juga diagendakan untuk menghadiri Kompas 100 CEO Forum Tahun 2024. Acara ini pertama kali digelar di Istana Garuda, Kawasan IKN. 

"Presiden Jokowi juga direncanakan untuk meresmikan Istana Garuda, Istana Negara, dan Mayapada Hospital Nusantara," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana.

Istana Negara dan Istana Garuda di IKN sudah fungsional sejak Juli 2024. Jokowi menggelar dua kali sidang kabinet dalam kurun tiga bulan di calon ibu kota baru. Ia juga menyelenggarakan HUT RI 17 Agustus di IKN. 

Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Investasi/Kepala BKPM Rosan Roeslani turut mendampingi Presiden Jokowi dan Ibu Iriana dalam penerbangan menuju Ibu Kota Nusantara.

Daniel Ahmad Fajri

Daniel Ahmad Fajri

Lulus dari Universitas Gunadarma jurusan Sastra Inggris pada 2019. Bergabung dengan Tempo pada 2021. Kini reporter di kanal Nasional untuk meliput politik dan kebijakan pemerintah. Bertugas di Istana Kepresidenan 2023-2024. Meminati isu hubungan internasional, gaya hidup, dan musik.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus