Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pendidikan

Pemerintah Pertimbangkan Pasien Covid-19 Surabaya ke Pulau Galang

Panglima TNI, Pangkogabwilhan II, Gugus Tugas diminta berkoordinasi soal teknis dan pemanfaatan RSKI Pulau Galang untuk pasien covid-19 Surabaya.

2 Juli 2020 | 09.24 WIB

Pasien COVID-19 yang telah sembuh meninggalkan ruang perawatan RS Khusus Infeksi Pulau Galang, Batam, Kepulauan Riau,  Ahad, 3 Mei 2020. Sebanyak 18 pasien COVID-19 yakni 15 ABK KM Kelud dan tiga anggota Polri Polda Kepri dinyatakan sembuh dan dipulangkan setelah menjalani perawatan dan dua kali tes swab dengan hasil negatif. ANTARA/Pradanna Putra Tampi
Perbesar
Pasien COVID-19 yang telah sembuh meninggalkan ruang perawatan RS Khusus Infeksi Pulau Galang, Batam, Kepulauan Riau, Ahad, 3 Mei 2020. Sebanyak 18 pasien COVID-19 yakni 15 ABK KM Kelud dan tiga anggota Polri Polda Kepri dinyatakan sembuh dan dipulangkan setelah menjalani perawatan dan dua kali tes swab dengan hasil negatif. ANTARA/Pradanna Putra Tampi

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mengatakan pemerintah telah menyiapkan Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Pulau Galang, Kepulauan Riau (Kepri) sebagai salah satu rumah sakit rujukan, untuk mengantisipasi ledakan kasus pasien Covid-19. RSKI akan diisi oleh pasien dari berbagai daerah dengan indikasi zona merah sampai hitam, khususnya dari Kota Surabaya, Jawa Timur.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Kami akan pertimbangkan bersama-sama, ini untuk mengurangi beban rumah sakit di Surabaya khususnya di RSUD dr Soetomo," kata Muhadjir ujar Menko PMK dalam keterangan tertulis yang diterima Tempo, Kamis, 2 Juni 2020.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

RSKI Pulau Galang memiliki 360 ruang rawat dengan 240 ruangan untuk orang dalam pemantauan (ODP), 100 ruangan untuk pasien dalam pemantauan (PDP) dan 20 ruangan isolasi bertekanan negatif. Namun diketahui saat ini statusnya masih lowong.

Pada 30 Juni, hanya sebanyak 53 pasien dirawat di sana. Presiden Republik Indonesia Joko Widodo beberapa waktu lalu meminta agar RS Darurat Covid-19 itu dioptimalkan untuk merawat pasien terinfeksi virus Corona dengan tingkat gejala sedang. Muhadjir menyebut RSKI akan difokuskan bagi pasien ringan atau sedang.

"Untuk pasien yang ringan atau sedang akan dikirim ke Pulau Galang dengan transportasi yang sudah disiapkan TNI AU," kata Muhadjir.

Meski begitu, Muhadjir selaku Ketua Dewan Pengarah Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 menekankan pemanfaatan RSKI Pulau Galang nantinya tidak tertutup untuk pasien dari Surabaya saja. Pasien lain pun bisa memanfaatkannya seperti pasien yang pulang dari luar negeri atau Pekerja Migran Indonesia (PMI) dan pasien dari Provinsi Kepri.

"Karena memang arahan Presiden tidak harus Surabaya, sebetulnya. Tapi bisa saja dari luar. Terutama dari PMI, juga pasien dari Provinsi Kepri," ujar Muhadjir.

Sebagai tindak lanjut, Muhadjir meminta Panglima TNI berkoordinasi dengan Pangkogabwilhan II dan Kepala Gugus Tugas sehubungan dengan teknis dan skenario pemanfaatan RSKI Pulau Galang untuk pasien dari Surabaya. Muhadjir juga meminta kepada Menteri Ketenagakerjaan dan Pemprov Kepri untuk merancang skenario dan kebijakan apabila ada pasien Covid-19 yang akan dirawat di RSKI Pulau Galang.




Egi Adyatama

Bergabung dengan Tempo sejak 2015. Alumni Universitas Jenderal Soedirman ini sejak awal meliput isu politik, hukum, dan keamanan termasuk bertugas di Istana Kepresidenan selama tiga tahun. Kini menulis untuk desk politik dan salah satu host siniar Bocor Alus Politik di YouTube Tempodotco

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus