Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

politik

Ketum Partai Gelora Anis Matta: Prabowo Man of the Moment

Menurut Anis Matta, sosok Prabowo adalah orang yang tepat.

2 September 2023 | 15.10 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Bakal calon presiden (capres) Partai Gerindra Prabowo Subianto menghadiri acara deklarasi dukungan Pilpres 2024 dari Partai Gelora di Djakarta Theater, Jakarta, Sabtu, 2 September 2023. Kedatangan Prabowo di lokasi deklarasi disambut langsung oleh Ketum Partai Gelora Anis Matta beserta para pimpinan partai Koalisi Indonesia Maju, di antaranya Sekretaris Jenderal Partai Amanat Indonesia (PAN) Eddy Soeparno dan Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Anis Matta menyanjung Prabowo. Ia mengatakan Prabowo adalah 'Man of the Moment' pada pemilu 2024 mendatang. Menurut Anis Matta, sosok Prabowo adalah orang yang tepat. "Jadi, mengapa Prabowo? Jawabannya karena Prabowo adalah 'Man of the Moment'. Ini momentum Prabowo, seperti biasa orang memilih 'Man of the Year”, ujar Anis Matta.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Anis Matta menjelaskan alasan partainya memilih dukung pencapresan Prabowo pada Pilpres 2024 mendatang. Ia mengemukakan dua alasan. "Alasan geopolitik serta kepentingan nasional," kata dia.

Anis Matta mengatakan kehadiran Prabowo di Pemilu 2024 merupakan momentum untuk menjaga kepentingan nasional. Menurut Anies Matta, kehadiran Prabowo dalam  momentum geopolitik bertemu dalam satu kebutuhan yang sama.

Selain itu, Anis Matta menyebutkan Menteri Pertahanan tersebut merupakan sosok pemimpin yang tidak hanya bisa mengkonsolidasi elite nasional dan menjaga kepentingan nasional Indonesia. "Juga bisa mewujudkan Indonesia menjadi super power baru menuju Indonesia Emas 2045," katanya. 

Sebelumnya, kabar deklarasi dukungan Partai Gelora ini sudah dihembuskan. Sekretaris Jenderal Partai Gelora Mahfuz Sidik menyebut deklarasi dukungan tersebut akan dilakukan di Djakarta Theater, di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat dengan dihadiri langsung Ketua Umum Gerindra Prabowo Subinto. "Deklarasi Partai Gelora Indonesia mendukung Prabowo Subianto sebagai capres akan dilaksanakan pada Sabtu, 2 September 2023," kata Mahfuz Sidik dalam keterangan tertulis, Senin, 28 Agustus 2023.

Mahfuz mengatakan keputusan Partai Gelora deklarasikan dukungan pencapresan Prabowo melalui proses komunikasi intensif. Komunikasi itu dimulai sejak Maret. Ia mengatakan usai adanya kesepakatan tersebut, Partai Gelora melakukan sosialisasi ke seluruh pimpinan wilayah (tingkat propinsi) dan daerah (kabupaten/kota) untuk memastikan dukungan sikap yang sama.

 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus