Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto disambut pejabat tinggi Kedutaan Besar RI dan anak-anak WNI selolah dasar saat tiba di Kairo, Mesir, 17 Desember 2024. Lawatan ini merupakan kunjungan resmi Presiden RI ke Mesir sekaligus menghadiri agenda Konferensi Tingkat Tinggi D-8.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Para siswa SD itu mengenakan pakaian adat Sumatera Barat saat menyambut Prabowo di hotel tempat Prabowo menginap. Mereka yang menyambut Prabowo di antaranya Iffa Nur Hafiza yang duduk di kelas 4 SD, dan Achmad Cheisan Khalifah kelas 6 SD. Keduanya mengenyam pendidikan di Kairo.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Jadi aku pake baju adat Padang. Dan aku sangat antusias karena Pak Presiden itu sangat lah membuat kita banyak motivasi buat kita semua, dan juga senanglah ketemu,” kata Iffa dikutip dari keterangan resmi Istana Kepresidenan, Rabu, 18 Desember 2024.
Iffa bercerita bahwa ini merupakan momen kali pertama bertemu dengan sosok pemimpin negara.
“Wah bangga banget, seneng. Terus ya pokoknya seneng deh bangga pada diri sendiri saat ketemu Pak Prabowonya,” ujarnya.
Senada dengan Iffa, Achmad mengungkapkan kekagumannya pertama kali melihat langsung sosok Prabowo dan berkesempatan berjabat tangan. “Senang karena (baru) seumur-umur hidup ketemu Presiden dan berjabat tangan. Kagum,” tutur Achmad.
Wali murid Iffa mengatakan ide menggunakan pakaian adat Sumbar ini merupakan inisiatif anak-anak itu sendiri ketika diberitahu mendapatkan kesempatan untuk menyambut kedatangan Prabowo di Kairo.
“Jadi, idenya tuh ada dari anak-anak SD nih bahwa ada Pak Presiden [mereka] mau menyambut. Mereka mau ikut menyambut dan turut berpartisipasi,” kata Mochammad Khafid, wali murid dari Iffa.
Selain siswa, kepala sekolah di Sekolah Indonesia Kairo, Abdul Muta’ali, juga hadir menyambut Prabowo dan mengungkapkan harapannya untuk hubungan Indonesia-Mesir.
“Kami sangat bangga Pak Presiden datang kesini karena Mesir itu kan negara pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia. Jadi, pendidikan sebagai pengikat bilateral untuk Indonesia,” ujar Abdul.
Presiden Prabowo bertolak ke Kairo, Mesir, dari Lanud Halim Perdana Kusumah untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi D-8 pada 17 Desember 2024. Lawatan ke Mesir ini adalah kunjungan pertama Presiden RI ke Mesir dalam 11 tahun terakhir atau sejak 2013.
“Mesir adalah sahabat dekat kita, mitra strategis bagi Indonesia, dan negara penting di Timur Tengah. Saya akan melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Mesir, Abdel Fattah el-Sisi,” kata Prabowo sebelum terbang ke Kairo di Lanud Halim Perdana Kusumah, 17 Desember 2024.
Usai bertemu dengan kepala negara Mesir, Prabowo akan menghadiri KTT D-8. D-8 adalah organisasi kerjasama ekonomi dan pembangunan antara delapan negara berkembang yang didirikan tahun 1997. Anggotanya terdiri dari negara Bangladesh, Mesir, Indonesia, Iran, Malaysia, Nigeria, Turki, dan Pakistan. Prabowo mengatakan KTT D-8 adalah pertemuan penting, apalagi Indonesia akan menjadi ketua D-8 mulai 1 Januari 2026.
“Karena itu, saya hadir dan dalam selesainya KTT itu, saya akan juga melakukan pertemuan-pertemuan tidak resmi dengan beberapa tokoh ekonomi, tokoh industri, dan juga mampir ke Malaysia untuk bertemu dengan Perdana Menteri Anwar Ibrahim,” ujar dia.
Juru Bicara Kementerian Luar Negeri RI Roy Soemirat mengatakan dalam lawatan ini Presiden Prabowo akan menerima jabatan ketua D-8 untuk Indonesia yang berlaku mulai 1 Januari 2026.
"KTT D-8 ini memiliki signifikansi yang penting karena selain merupakan pertemuan reguler dari organisasi D8, akan ada serah terima keketuaan dari Mesir kepada Indonesia, di mana Indonesia akan menjadi ketua organisasi D-8 periode 2026-2027," kata Roy saat menggelar konferensi pers di kantor Kemlu, Jakarta Pusat pada Senin, 16 Desember 2024.
Savero Aristia berkontribusi dalam penulisan artikel ini.